Hai sobat LMK! Kenalin aku Violeta, mahasiswa Program Studi Manajemen berusia 20 tahun, dan saat ini aku sebagai blueleader di ordik kelompok traveling. Tahun ini adalah pengalaman pertamaku sebagai blueleader, dan perjalanan ini sangat berarti bagiku.
Menariknya, aku bisa terpilih menjadi blueleader meskipun tidak terlibat dalam organisasi atau UKM. Aku menemukan informasi tentang pendaftaran volunteer di Instagram kampus, mengikuti wawancara, dan akhirnya berhasil terpilih!
Menjadi blueleader adalah pengalaman yang seru dan menyenangkan. Ini adalah kesempatan baru bagiku untuk berkontribusi meskipun sebelumnya aku tidak terlibat dalam organisasi.
Hari pertama pembukaan ordik sangat meriah dengan berbagai kegiatan, seperti games cerdas cermat dan pengenalan SWYC yang membuat semua mahasiswa baru saling akrab. Setelah itu, di hari kedua kami melakukan bakti sosial ke warga sekitar yang memberikan pengalaman berharga. Selain itu, ada pengenalan perfakultas, pengenalan UKM dan komunitas serta karnaval yang menambah keseruan dan semangat kami semua. Di akhir acara ada siraman perwakilan mahasiswa oleh dekan-dekan per fakultas, menandakan bahwa mereka resmi menjadi mahasiswa baru di Universitas Budi Luhur.
Hari inaugurasi membuatku merasa campur aduk. Di satu sisi, aku sedih karena harus berpisah dengan mahasiswa baru dan blueleader lainnya. Di sisi lain, aku merasa bahagia karena telah membantu mereka melalui masa-masa ordik dan melihat mereka mulai beraktivitas di kampus dengan normal.
Inaugurasi kali ini sangat mengesankan! Ada penutupan sidang senat, pemakaian almamater, pengalungan lanyard untuk mahasiswa baru, penutupan ordik, dan yang paling seru, konser di akhir acara.
Pesanku untuk adik-adik mahasiswa baru adalah semangat dalam kuliah dan rajin belajar! Jangan lupa untuk mengeksplorasi kampus lebih dalam. Semangat belajar, teman-teman!